Review VMware Workstation 12 Player

VMware Workstation 12 Player adalah software yang dapat digunakan untuk membuat Virtual Machine. Virtual Machine ini adalah semacam media untuk menjalankan OS (Operating System) selain OS yang telah ter-install di device yang kita miliki. Dengan adanya Virtual Machine ini, kita dapat memakai berbagai macam OS yang berbeda cukup dengan menggunakan satu device saja.

VMware Workstation Player sendiri sebelumnya adalah VMware Player yang merupakan produk bebas lisensi dari VMware, Inc., yang dapat dipakai untuk membuat virtual Machine.

VMware Player dapat membuat sendiri virtual machinenya. VMware Player menggunakan inti virtualisasi yang sama dengan VMware Workstation, versi lain yang memiliki lebih banyak fitur tetapi merupakan produk berlisensi. VMware Workstation Player merupakan kombinasi dari Player v7 dan juga Workstation V11 yang mana pada tahun 2015 kedua produk ini digabungkan dan menjadi VMware Workstation Player 12 yang didalamnya terdapat Player yang merupakan produk free license dan juga terdapat Workstation Pro yang merupakan produk berlisensi.

System Requirement yang dibutuhkan oleh VMware Workstation Player adalah Processor dengan kecepatan minimal 1 GHz dan juga 64-bit based Processor dengan rekomendasi kecepatan 2 GHz serta RAM dengan jumlah minimum 2GB (disarankan untuk 4GB ram), VMware juga membutuhkan storage minimal 300MB pada saat penginstallannya.

Berikut ini System Requirement dari VMware Workstation Player :
- 64-bit x86 Intel Core 2 Duo Processor or equivalent, AMD Athlon™ 64 FX Dual Core Processor or equivalent
- 1.3GHz or faster core speed
- 2GB RAM minimum/ 4GB RAM recommended
- 300MB of available disk space for the application. Additional hard disk space required for each virtual machine.

Host Operating System :
- Windows 10
- Windows 8
- Windows 7
- Windows Server 2012
- Windows Server 2008
- Ubuntu 8.04 and above
- Red Hat Enterprise Linux 5 and above
- CentOS 5.0 and above
- Oracle Linux 5.0 and above
- openSUSE 10.2 and above
- SUSE Linux 10 and above

Review VMware Workstation 12 Player
Kelebihan :
- GUI yang simple dan mudah untuk dipakai
- Proses installasi Guest OS yang mudah (penginstallan di VMware bukan saat OS diinstall ke dalam harddisk)
- Penggunaan space harddisk, alokasi RAM, bahkan clock yang akan dipakai oleh Guest Machine yang dapat diatur sendiri oleh user)
- Booting menuju OS yang cepat (mungkin tergantung dari spek Host Machine)
- Lisensi dapat digunakan untuk windows dan linux

Kekurangan :
- Pada masing masing Guest Machine menggunakan jumlah memori RAM yang cukup besar pada saat dijalankan
- Kecepatan dari Guest Machine sangat dipengaruhi oleh kecepatan dari Host Machine
- Tidak begitu kompatibel dengan Host Machine yang menjalankan OS 32-bit
- User yang membeli Workstation Player 12.5 pro sebelum 22 Agustus 2017 dan tanpa Support and Subscription contract tidak dapat melakukan upgrade ke Workstation Player 14 pro dan harus kembali melakukan pembelian untuk dapat menggunakan Workstation Player 14 pro
- Tidak dapat menggunakan 2 lisensi bersamaan (pada windows dan linux) dimana saat ingin menggunakan lisensi di linux maka player pada windows harus di-uninstall terlebih dahulu


Source :
https://id.wikipedia.org/wiki/VMware_Player
https://en.wikipedia.org/wiki/VMware_Workstation_Player
https://www.vmware.com/products/player/faqs.html

No comments:

Post a Comment